drive dalam bulutangkis
playo

Cara Melakukan Pukulan Drive Bulutangkis

Diposting pada

Bulutangkis merupakan permainan yang digemari masyarakat karena mengasyikkan sekaligus menyehatkan tubuh. Permainan yang termasuk dalam cabang olahraga ini terbilang mudah untuk dilakukan, sehingga baik anak-anak maupun dewasa bisa memainkannya. Meski begitu, Anda harus tetap memahami teknik dasarnya, seperti cara melakukan pukulan drive bulutangkis.

Teknik dasar pukulan pada bulutangkis harus dikuasai agar Anda bisa mempraktekkannya dengan benar, sekaligus menyusun strategi untuk mencetak skor atau nilai. Simak ulasan berikut ini untuk mengetahui secara lebih jelas mengenai teknik pukulan drive.

Banyak macam pukulan dalam permainan bulutangkis seperti :

  • Pukulan Lob
  • Pukulan Drive
  • Pukulan Dropshot
  • Pukulan Backhand
  • Pukulan Forehand

Pada kali ini kami akan membahas tentang pukulan drive dalam bulutangkis di bawah ini.

Pengertian Pukulan Drive Bulutangkis

Drive merupakan pukulan mendatar dengan kecepatan sedang dan ketinggian sejajar, di atas kepala, atau sedikit di bawah kepala, yang digunakan dalam permainan bulutangkis ganda. Pukulan ini bisa dilakukan dari arah depan atau dekat net, arah tengah, dan arah belakang, apabila shuttlecock sulit dismash.

Pukulan ini bertujuan untuk menghindari serangan lawan dan memaksa lawan mengangkat bola. Drive juga bisa digunakan agar lawan tidak memiliki kesempatan untuk mendapatkan bola yang melambung dan tidak berkesempatan untuk menyerang dengan pukulan overhead.

Jenis pukulan ini menuntut pemain untuk memiliki refleks yang baik dan cepat, keterampilan dalam memainkan grip raket, dan memiliki kekuatan dalam pergelangan tangan.

BACA JUGA : √ Sejarah Bulutangkis lengkap

Cara Melakukan Pukulan Drive Bulutangkis dengan Benar

  • Cara melakukan pukulan drive yaitu dengan memegang raket seperti ketika Anda melakukan pukulan forehand
  • Apabila Anda akan melakukan pukulan backhand, maka segera memutar raket seperti ketika akan melakukan drive backhand
  • Kaki diposisikan menunjukkan ke arah side line
  • Melakukan pegangan forehand dan backswing raket harus dalam posisi yang sejajar dengan telapak tangan dan lantai
  • Gunakan berat badan ketika mengayunkan lengan dan arahkan raket ke depan
  • Pukul shuttlecock dengan posisi shuttlecock berada di depan raket
  • Apabila ingin melakukan pukulan drive menyilang, maka Anda harus memutar raket dan ikuti secara alami sesuai dengan tangkai/lengan raket

Kesalahan Dalam Melakukan Pukulan Drive Bulu Tangkis

Setelah mengetahui pengertian pukulan drive dan cara melakukan pukulan pada permainan bulutangkis, Anda juga harus tahu apa saja kesalahan yang sering dilakukan saat drive. Berikut ini beberapa kesalahan pada saat melakukan pukulan drive:

  • Jarak raket terlalu dekat atau terlalu rapat dengan tubuh ketika melakukan pukulan pada shuttlecock
  • Posisi badan saat memukul tidak tepat atau belum siap
  • Pegangan atau genggaman pada raket yang tidak tepat atau kurang kokoh, sehingga kurang bertenaga saat melakukan pukulan
  • Melakukan pukulan yang terlalu tinggi
  • Tidak menunggu shuttlecock sampai melambung tinggi
  • Mengayunkan tangan ke atas terlebih dahulu sebelum mengayunkannya ke depan

Contoh Bentuk Latihan Pukulan Drive Bulutangkis

  • Gunakan raket yang lebih berat atau bisa juga menggunakan botol yang diisi pasir untuk membantu melatih kekuatan pergelangan tangan
  • Latihlah gerak refleks dengan melakukan pukulan drive kiri/kanan ke tembok
  • Latihan pukulan drive forehand bisa dilakukan dengan sikap awal menghadap ke arah samping kanan, kemudian pukul bola datar dengan mengayunkan tangan dari arah belakang ke depan
  • Latihan pukulan drive backhand bisa dilakukan dengan posisi kaki sedikit dibuka selebar bahu, kemudian arahkan pandangan dan badan sedikit miring ke arah kanan
  • Apabila bola/shuttlecock datang dari arah kanan, maka Anda harus memukulnya dengan ayunan raket dari arah belakang ke depan

Baca Juga Informai mengenai Berbagai Resep Makanan dan minuman di Masakkoey.web.id

Cara melakukan pukulan drive bulutangkis seperti yang sudah dijelaskan oleh penjasology.web.id di atas bisa dijadikan sebagai referensi dan panduan bagi Anda yang ingin mempraktekkan. Meski terkesan mudah, untuk bisa menjadi seorang pemain bulutangkis yang profesional Anda harus paham teknik dasarnya dan rajin berlatih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.